Tuesday, October 18, 2016

Jenis Teh


Jenis Teh Dengan Khasiat Terbaik
Banyak orang yang mengalihkan kebiasaan minum kopi mereka dengan teh. Teh disebut-sebut menawarkan banyak manfaat bagi kesehatan.

Sebuah penelitian membuat kesimpulan bahwa minum teh secara rutin dapat mengurangi plak pada arteri. Dilansir dari FoodWordNews, ada empat varian teh yang memberikan manfaat bagi penikmat teh sendiri.

Teh Oolong
Teh ini mengandung antioksidan  yang tidak hanya memberikan perlindungan anti-kanker, tetapi secara ilmiah juga terbukti menurunkan kolesterol jahat. Manfaat lain teh ini juga untuk membakar lemak.

Teh Hijau
Lembaga Authority Nutrition mempunyai sepuluh alasan harus minum teh jenis ini. Di dalam teh ini mengandung Epigallocatechin Gallete yang mampu melawan beberapa penyakit. Polyphenol sepuluh kali lipat yang ada di dalam teh ini membuat teh Hijau di katakan lebih baik dari Sayuran atau buah-buahan.

Teh Putih
Teh Putih menjadi pilihan yang tepat bagi mereka yang lebih memilih teh dengan aroma. Teh jenis ini memiliki manfaat perlindungan kanker dan jantung.

Teh Jahe-Lemon
Jahe diketahui memiliki banyak manfaat kesehatan. Jahe-lemon memiliki kemampuan meningkatkan daya tahan tubuh. Antioksidan dari jahe dan lemon dapat mencegah pertumbuhan dan penyebaran sel-sel kanker. Selain itu, teh ini juga dapat mengurangi diabetes.
Previous Post
Next Post

0 komentar: